Berbagi Bahagia, Komunitas Pemalang Bersatu Santuni Anak Yatim

Pemalang – Komunitas Pemalang Bersatu berbagi kebahagiaan dengan menyantuni anak yatim menjelang hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah. Bakti sosial ini juga turut dimeriahkan penampilan musisi lokal Kota Ikhlas.

Acara bertajuk ‘Gerakan Peduli Untuk Kemanusiaan’ itu digelar di panggung hiburan Taman Gumelem, Kelurahan Mulyoharjo, Kecamatan Pemalang, Kabupaten Pemalang, Rabu 27 April 2022.

“Ini bentuk kepedulian kita Komunitas Pemalang Bersatu dalam bulan suci Ramadan ini, berbagi bahagia.” kata Hengky Kurniawan, Ketua Komunitas Pemalang Bersatu.

Dituturkan Hengky, santunan anak yatim ini berasal dari donasi yang dibuka Komunitas Pemalang Bersatu baik secara langsung, transfer, maupun online sejak Rabu 20 April 2022 lalu.

“Alhamdulilah over target, dari yang awalnya 50 malah sampai 75. Donatur ada yang bentuk tunai, ada yang berupa bingkisan, takjil, makanan,” jelasnya.

Harapannya, kata Hengky, bakti sosial ini menguatkan rasa kepedulian dan semangat para relawan Komunitas Pemalang Bersatu untuk bergerak dalam hal kemanusiaan.

Dalam pantauan Puskapik.com, bakti sosial yang dikemas dengan hiburan musik oleh belasan musisi Kota Ikhlas ini menyedot perhatian pengunjung Taman Gumelem sejak sore.

Acara dibuka dengan penampilan dari Sanggar Tari Diwangkara. Seusai buka puasa bersama, giliran para musisi dan band lokal menaiki panggung dan menghibur para penonton hingga malam.

Musisi yang tampil diantaranya Gemblundangan, Erin Super, July Kantari, Hafid Domisol, Danny INF, Jovan Keenan, Ozan Graffrock, Rewex Feodhal, Fanya, Dimas ZLD, Gangga, Dodo Sinjo, Tika Yumna, dan Dias.

“Malam ini kita sekaligus launching jingle Komunitas Pemalang Bersatu yang dipersembahkan para musisi lokal Pemalang.” tandas Hengky.

sumber : Puskapik 

Post a Comment

0 Comments